KOWANI Gelar Bakti Sosial ke Panti Asuhan Yayasan Beringin Bhakti di Cirebon

Cirebon — Majelis Taklim Ra’iyat al Mar’ah – Kongres Wanita Indonesia (KOWANI) melaksanakan kunjungan kerja sekaligus kegiatan bakti sosial ke Panti Asuhan Yayasan Beringin Bhakti, Cirebon, Jawa Barat, pada Senin (13/1/2026).

Kegiatan ini diikuti oleh Pengurus KOWANI bersama Organisasi Anggota KOWANI sebagai wujud kepedulian sosial dan komitmen nyata gerakan perempuan Indonesia terhadap kesejahteraan masyarakat.

Kunjungan tersebut disambut hangat oleh pengurus yayasan serta anak-anak panti asuhan. Dalam suasana penuh keakraban.

Kegiatan bakti sosial ini merupakan bagian dari program berkelanjutan KOWANI untuk memperkuat nilai-nilai kemanusiaan, solidaritas, dan gotong royong. KOWANI tidak hanya berperan dalam advokasi dan pemberdayaan perempuan, tetapi juga hadir langsung di tengah masyarakat untuk memberikan manfaat nyata.

“Kegiatan ini menjadi momentum bagi KOWANI dan seluruh Organisasi Anggota untuk terus menumbuhkan empati sosial, khususnya kepada anak-anak yang membutuhkan perhatian dan dukungan bersama.”

Selain penyerahan bantuan, rombongan KOWANI juga berdialog dengan pengurus yayasan untuk mendengarkan langsung kondisi, tantangan, serta harapan dalam pengelolaan panti asuhan. Interaksi ini diharapkan dapat membuka peluang sinergi dan dukungan berkelanjutan di masa mendatang.

Melalui kunjungan bakti sosial ini, KOWANI berharap dapat menumbuhkan semangat berbagi serta menginspirasi masyarakat luas untuk terus peduli terhadap sesama, sejalan dengan nilai luhur perjuangan perempuan Indonesia sejak berdirinya KOWANI.

Selain ke Yayasan Beringin Bhakti, pada kesempatan tersebut juga para Pengurus Kowani dan Organisasi Anngota Kowani berkesempatan belajar Membatik di Education Entertainment Center dan berbelanja batik tulis khas Trusmi langsung dari perajin BT Batik Trusmi.

Merdeka Melaksanakan Dharma

Bagikan berita dan artikel ini :

Facebook
WhatsApp
Email
Print
Picture of Admin Kowani
Admin Kowani

Federation of the Idonesian Women Congress(1928)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *